Senin, 07 Januari 2013

Apresiasi Smk Binus dan Warga Terhadap Program Bicenka



BEKASI-Jika Anda melihat seorang siswa maupun mahasiswa berjualan menawarkan barang dagangan atau berjalan dari rumah ke rumah menawarkan suatu barang dagangan, tentu itu hal biasa. Tapi tidak bagi para Mahasiswa STAI PTDI II Jakarta yang membangun unit bisnis Bicenka. Hanya dalam waktu kurang 3 bulan saja, Bicenka mampu menguasai pangsa pasar Air isi Ulang Oxigen,di Pondok Gede dan Babelan. Bahkan, di umur yang masih setengah jagung itu, Bicenka mampu membuka cabang kedua unit bisnisnya.

Salah satu_member Bicenka_bertanya

Pembukaan cabang kedua itu dilaksanakan dalam acara launching member card Bicenka, 27 Mei 2012 yang berlangsung di SMK Bina Nusa,Babelan Bekasi sebagai mitra Bicenka.”Acara ini positif dan kami menyambut dengan sepenuh hati,” ucap Kamaluddin(34), S.com,Kepala Sekolah Bina Nusa-Babelan Bekasi.

Menurutnya pula, SMK Bina Nusa akan diarahkan ke bidang kewirausahaan. “Kami ingin sekolah ini ada nilai plus seperti sekolah di Solo yang bisa merakit mobil Esemka, sehingga siswa yang lulus mendapat pembekalan dan bisa membangun usaha mandiri,”paparnya kepada matasiswa.com di ruang kerjanya sesaat seusai memberikan sambutannya.

Sementara menurut Pengurus Osis sekolah tersebut,Mutia Seviana Sari(17), pihaknya sangat senang dan gembira.”Acara ini sebagai wadah kami belajar untuk mengelola acara dan juga promosi sekolah,” ungkap Syarifah Aini(16), Ketua Osis SMK Bina Nusa, Babelan Bekasi.

“Selain harga isi ulangnya kompetitif, Airnya sangat bagus, kualitas jernih, bahkan air pam dan mutu air isi ulang aqua pun kalah jauh,” demikian kata Muh. Husein(41), warga komplek perumahan PKH Babelan yang memberi puji kepada Bicenka . Ujarnya pula, sejak diri dan keluarganya meminum Air Oxigen, tak lagi mengalami radang.

Sementara itu, Yuni(29) warga yang ikut dalam acara launching itu,sesaat setelah selesai launching mengatakan bahwa dirinya sangat antusias dengan program Bicenka. Selain Air isi ulang Oxigen, ternyata menyediakan paket sembako murah.

Dari pihak Bicenka sendiri, persiapan acara tersebut berjalan tanpa kendala. “Dengan segala keterbatasan dan persiapan singkat, pihaknya berusaha menghadirkan semaksimal mungkin persembahan acara kepada pelanggan setia,” imbuh Asep Kunia(27), Direktur Bicenka saat ditemui seusai acara dengan senyum dan raut muka gembira tanda suksesnya acara.[]Joni

Tidak ada komentar:

Posting Komentar