Rabu, 16 Januari 2013
PANTI PIJAT TUNANETRA KHUSUS AKHWAT
Bekerja dengan pikiran, skill, semangat, Jiwa dan Kekuatan dan pelayanan customer sebaik mungkin. berusaha dalam segala hal. Bekerja dengan kemampuan, pikiran, tenaga yang dimiliki untuk kepuasan pelanggan.
Manfaat Pijat
Terapi pijat atau message therapy adalah praktek yang sudah ada sejak dari ribuan tahun. Ada banyak tipe dan jenis terapi pijat, semuanya melibatkan menggerakkan otot-otot dan jaringan-jaringan lunak lain pada tubuh. Di amerika serikat, terapi pijat terkadang menjadi bagian dari pengobatan medis konvensional.
Secara singkat, pijat mempunyai sejumlah tujuan antara lain.
melancarkan peredaran darah
memberikan relaksasi pada urat dan syaraf
memberikan kekenyalan pada otot,
membantu pembentukan tonus yakni cairan yang dihasilkan dari kelenjar Thyroid, serta melancarkan metabolisme tubuh.
Seperti halnya pemijat Tunanetra profesional yang sudah mendapatkan sebuah sertifikat, sebut saja Mbak Eka Tutik Ismawati. Walaupun mempunyai kondisi yang taksempurna dari kebanyakan orang, tak membuat Eka Tutik Ismawati menyerah atau patah arang. Namun sebaliknya seorang Eka untuk membiayai kehidupan pada setiap harinya yaitu dengan memijat dan hanya itulah yang dapat diberikan, memijat memang keahliannya namun disamping keahliannya pemijat Eka juga pandai memainkan musik angklung dan sudah berjalan hingga ke kota jakarta.
Mbak Eka yang berasal dari Surabaya memberanikan diri untuk meluncur ke kota Jakarta dengan penuh kenyakinannya bahwa ia bisa menjalani kehidupan di kota tersebut, itu terbukti hingga sampai saat ini usaha teravis atau pemijat mulai di kenal masyaraakat dari masyarakat setempat higga pelanggan yang menelpon atau pemijat dateng kerumah pelanggan " aku disuruh oleh seseorang untuk menjadi tukang urut aborsi aku menolak mentah - mentah karena itu perbuatan dosa besar " ujar Eka Tutik Ismawati. Disamping Usaha yang digelutinya itu sukses tak membuat Eka terpedaya oleh lembah dosa, seperti halnya pijat aborsi atau hal lainnya yang dilarang oleh agama.
Walaupun pada saatnya pelanggan sepi tidak membuat pemijat tersebut bersedih apalagi putus asa, bahkan yang lebih menarik Eka dapat melanjutkan kebangku perkuliahan hingga saat ini. []MZ_matasiswa.com
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar