Minggu, 07 Juli 2013
Sekolah Islam Terpadu Unggulan.
SIT Daarul Fikri berada dibawah naungan Yayasan Baitul Hikmah yang didirikan oleh Alm. KH. Amin Afandi pada tahun 1997. Alhamdulillah, kini SDIT Daarul Fikri telah berstatus Sekolah Standar Nasional dengan nilai Akreditasi "A" ( Sangat Baik). Mulai tahun ajaran 2011-2012, Ust. H. Mutammimul'ula ( orang tua 10 anak penghafal Al-Qur'an ) telah bergabung menjadi dewan penasehat di SIT Daarul Fikri. Kedepan SIT Daarul Fikri akan diarahkan menuju Sekolah Berstandar Internasional (SBI). Insya Allah.
Alhamdulillah siswa/siswi kami mendapatkan juara II untuk kategori lomba matematika yang diadakan di sekolah Eka Wijaya pada Sabtu 23 Februari 2013. Siswa/siswi tersebut adalah ananda Muhammad Daffa kelas 6 dan teman-teman, selamat atas prestasi yang telah kalian raih. Teruslah belajar dan raihlah cita-cita setinggi-tingginya.
Visi dan Misi, Menjadikan Siswa - siswi Daarul Fikri Sebagai Generasi yg SMART (Sopan Santun - Mandiri - Apresiatif - Rajin - Taqwa).
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar