Cipayung 27 Juli 2013, Silaturahim identik dengan memupuk ukhuwah yang terjalin antara manusia dengan manusia yang lainya, bukan hanya itu silaturohim dapat menjadikan perasaan yang jauh menjadi dekat seperti halnya, kerabat yang jauh menjadi dekat, keluarga jauh, teman lama hingga teman yang dahulu terjalin dalam suatu unit usaha berusaha untuk menjalin silaturohim.
Seperti halnya Mz yang ingin berusaha untuk menjalinkan suatu usaha yang digelutinya dahulu bersama rekan - rekan untuk dapat menyatukan kembali walaupun kebanyakan dari mereka yang sibuk akan kesibukannya masing - masing.
Maka dari itu momen bulan yang suci ini yakni Ramadhan adalah salah satu momen yang pas untuk menghidupkan kembali yang seakan sirna dihampar kegelapan. Namun dengan pertemuan tersebut dapat menjadikan kegelapan yang terhampar menjadi sinar cahaya yang indah dengan paduan warna yang beragam serta menawan sehingga kegelapan pun sirna dihadapannya.
Bukan hanya itu dampak silaturohim bukan hinggap terasa didalam hati saja melainkan hinggap di suatu perasaan yang sama yakni kebahagiaan yang hakiki, maka dari itu janganlah berpikiran untuk memmutuskan silaturohim walaupun terkadang membosankan, karena dibalik itu semua terdapat cahaya yang terpancar didalam hati seorang yang selalu bersilaturohim yakni kebahagiaan.[]MZ_matasiswa.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar